Pemerintahan

Inilah Aksi Spontan Alex Ketika Sidak di JSC Membuat Warga Kaget, Mau Tahu..?

Pengelolaan kawasan JSC kepada BUMD yang baru berusia sekitar tiga bulan ini, bukanlah perkara mudah.

foto : Humas Pemprov. Sumsel

SUMSELTERKINI.ID, Palembang – Jelang ibadah malam Natal, Gubernur Alex Noerdin memantau kesiapan keamanan wilayah dan aktifitas warga, termasuk di Jakabaraing Sport City (JSC), Palembang, (24/12/2017). Kehadiran orang nomor satu di Sumsel itu tak urung mengagetkan pengelola JSC.

Gubernur sendiri datang dengan mengendarai sendiri mobil off-road kesayangannya, selayaknya pengunjung pada umumnya.

“Gubernur masuk gerbang utama, dengan ramah beliau membuka jendela, menyapa ramah para penjaga portal dan membayar tiket masuk kawasan JSC” kata Direktur Utama PT Jakabaring Sport City, Esti Adnan.

Selanjutnya dikatakan Esti, Alex Noerdin meninjau dengan detail kawasan olah raga terpadu ini, dan menunjukan kepada para direksi JSC kepeduliannya terhadap perencanaan serta pembagunan kawasan JSC.

Bahkan Alex Noerdin juga bertanya detail tentang program kerja, struktur organisasi serta membantu memberi solusi dan jalan keluar terhadap permasalahan yang timbul dengan bijak dalam sebuah diskusi ringan sambil menikmati hidangan sekedarnya yang disiapkan direksi JSC.

Seperti diketahui Jakabaring Sport City yang dibangun pemerintah Provinsi Sumatera Selatan, merupakan fasilitas olahraga terpadu seluas 360 hektar, yang terdiri dari 20 venue dan terletak di jantung Kota Palembang. Kini, JSC dikelola secara profesional, dengan dibentuknya badan usaha milik daerah (BUMD) khusus dengan tujuan bukan hanya memastikan keberlanjutan pembangunan, namun juga diproyeksikan untuk menghasilkan keuntungan yang dapat meringankan alokasi APBD Provinsi Sumatera Selatan.

Peralihan pengelolaan kawasan JSC kepada BUMD yang baru berusia sekitar tiga bulan ini, bukanlah perkara mudah. Saat ini, tantangan besar dalam masa adaptasi sistem pengelolaan, perencanaan dan pelaksanaan harus seiring sejalan dengan penyesuaian peraturan daerah, penyusunan program kerja baik jangka pendek, menengah dan jangka panjang.

“Kehadiran Gubernur hari ini, memberikan makna bahwa beliau terus memberikan dukungan dan semangat bagi direksi, bahwa dengan visi dan misi yang kuat, JSC sangat menjanjikan sukses sebagai kawasan industri olahraga, wisata dan konferensi tingkat dunia, kebanggan warga Sumatera Selatan” kata Esti.

Di akhir kunjungan, Gubernur Alex memutar balik mobilnya mengejar mobil berplat merah yang enggan membayar parkir dan langsung menerobos masuk.

Ia bahkan tak segan-segan meminta turun pengendara mobil dan menegurnya. ” Sungguh pemandangan yang luar biasa untuk kami, di mana seorang pemimpin menunjukan bahwa nilai sebuah kepemimpinan bukan hanya posisi semata namun beliau melakukan aksi nyata dan memberikan contoh. Inilah pemimpin jaman now yang membanggakan,” ujar Esti.

 

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com