Pendidikan

Program Kampus Merdeka, Mahasiswa dari 57 PT di Indonesia Ikuti MSIB

foto : ist

Sebanyak 108 mahasiswa dari 57 perguruan tinggi dari berbagai penjuru di Indonesia mengikuti  Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) pada kantor Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama (Kemenag), Jakarta.

MSIB merupakan salah satu program Kampus Merdeka yang diinisiasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Kepala BPJPH Muhammad Aqil Irham mengapresiasi program yang saat ini memasuki angkatan ke-3.  Hal ini dikemukakan Aqil Irham saat memberi sambutan dalam pertemuan On Boarding MSIB Batch 3 di Kantor BPJPH, Jalan Pinang Ranti, Jakarta Timur.

“Ini kali kedua BPJPH menerima peserta MSIB atau biasa kita kenal dengan Magang Kampus Merdeka. Kami sangat terkesan dengan peserta magang di gelombang pertama beberapa bulan lalu,” ungkap Kepala BPJPH Muhammad Aqil Irham, Rabu (24/8/2022).

 

Para peserta magang Kampus Merdeka yang kala itu tergabung dalam MSIB Batch 2 menurut Aqil Irham amat membantu tugas dan fungsi BPJPH. “Mereka berhasil mewarnai gerak birokrasi di BPJPH yang merupakan lembaga baru. Saya berharap adik-adik yang saat ini bergabung dalam MSIB Batch 3 juga dapat membuat kesan yang lebih baik,” ujar Aqil.

“Mulai saat ini, pikirkan apa yang akan Anda berikan sebagai kontribusi bagi kemajuan BPJPH. Kemajuan BPJPH artinya adalah kemajuan Kemenag, kemajuan Kemenag adalah kemajuan Indonesia. Selamat bergabung di BPJPH dan tunjukan karya terbaik kalian,” imbuhnya.

Sekretaris BPJPH Arfi Hatim menjelaskan, 108 mahasiswa ini merupakan mereka yang berhasil melalui beberapa tahapan seleksi. “Berdasarkan data, terdapat 2.669 mahasiswa yang melamar magang di BPJPH. Selanjutnya setelah dilakukan seleksi administratif, ada 275 peserta yang memenuhi kualifikasi,” tutur Arfi. [***]

 

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com