BUMN

ASABRI Palembang Salurkan JKK kepada Ahli Waris [Alm] Bripka Suhardjo

Ist

KAKANCAB ASABRI Palembang Sugih Sunatriyo, S.E didampingi Kapolda Sumatera Selatan Irjen Pol Eko Indra menyerahkan manfaat program Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) kepada Tati Maryati, istri Bripka Suharjo, seusai apel pagi Polda Sumsel pada Senin, 10 Mei 2021.

Bripka Suharjo adalah Anggota Polres Muara Enim Polda Sumsel yang meninggal dunia karena kecelakaan saat pengamanan perlombaan MTQ ke 37 Tahun 2021 tingkat Kabupaten Muara Enim.

Dalam sambutannya, Irjen Pol Eko Indra menyampaikan ucapan terimakasih kepada ASABRI Kancab Palembang atas respon yang cepat sehingga manfaat SRKK Tewas dapat diserahkan dan diterima oleh ahli waris. “ASABRI teruslah menjadi sahabat perjuangan bagi Anggota Polda Sumsel ini, sesuai dengan tagline ASABRI, Semoga ASABRI dan Polda Sumsel dapat terjalin sinergi. Sehingga, apabila terdapat kejadian yang dialami oleh Personel Polda Sumsel, baik kecelakaan kerja ataupun gugur/tewas proses klaim dapat diselesaikan dengan cepat, mudah, dan tepat,” ujarnya.

Sugih dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa sesuai tagline ASABRI yaitu Sahabat Perjuangan Anda Sepanjang Masa, ASABRI ingin menjadi sahabat yang terdekat ketika peserta/nasabahnya mengalami musibah/kedukaan. Terkait manfaat SRKK Tewas (Alm) Suharjo, Kakancab menyampaikan bahwa berdasarkan hasil identifikasi legal formal, maka manfaat SRKK yang dibayarkan oleh ASABRI adalah manfaat yang sesuai dengan dengan PP Nomor 54 tahun 2020 bab I pasal 1 angka 17 huruf b.

“PP tersebut berbunyi, Tewas adalah anggota Polri dan PNS Polri yang meninggal dunia dalam menjalankan tugas Kepolisian di dalam maupun di luar Negeri atau dalam keadaan lain yang berhubungan langsung dengan dinas bukan akibat dari tindakan langsung para pelaku pelanggar hukum/tindak pidana dan atau faktor alam yang dihadapi dalam tugas,” ujar Kakancab.

Untuk proses pensiun (Alm) Suharjo, ASABRI akan memproses sesuai Skep dari Kapolri yang memberikan penghargaan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi kepada (Alm) Suharjo menjadi Aipda.[***]

Bumn.go.id

 

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com