Pemerintahan

Adil Tanpa Diskriminasi, Muba Resmikan Unit Layanan Disabilitas Ketenagakerjaan

foto : ist

PEMKAB Muba meresmikan Unit Layanan Disabilitas Ketenagakerjaan dengan mengacu Keputusan Bupati Muba Nomor: 624/KPTS-NAKERTRANS/2020 Tentang Pembentukan Unit Layanan Disabilitas Ketenagakerjaan.

“Jadi, Unit Layanan Disabilitas Ketenagakerjaan ini punya tugas diantaranya merencanakan penghormatan, perlindungan, dan pemenuhan hak atas pekerjaan penyandang disabilitas, memberikan informasi kepada Pemerintah, Pemda, dan perusahaan swasta mengenai proses rekrutmen, penerimaan, pelatihan kerja, dan pengembangan karir yang adil tanpa diskriminasi,” imbuh Bupati Muba Dr Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA kemarin.

Kemudian kata dia menyediakan pendampingan tenaga kerja penyandang disabilitas, menyediakan pendampingan kepada pemberi kerja yang menerima tenaga kerja penyandang disabilitas, dan mengkoordinasikan unit layanan disabilitas ketenagakerjaan.

Ia menambahkan, ini menjadi momentum penting dan membangun spirit bersama dengan slogan membangun SDM unggul Muba yang akan menjadi fondasi setiap pengembangan SDM di Muba.

“Ke depan Pemkab Muba akan mendorong pembangunan pusat pelatihan yang terintegrasi dan bersertifikasi nasional dan internasional serta akan merevitalisasi Balai Latihan Kerja, sehingga seluruh pelatihan yang ada akan sesuai dengan kebutuhan pasar industri baik yang ada di Muba maupun di luar Muba,” harapnya.

Ia berharap kesepakatan bersama dan komitmen bersama yang baru saja ditandatangani ini dapat diimplementasikan dengan penuh komitmen oleh seluruh pihak sehingga seluruh kerjasama yang telah disepakati dapat berjalan pada tahun anggaran 2021 nanti.

Direktur BPJS Ketenagakerjaan Palembang, Zain Setyadi mengaku takjub dan apresiasi atas upaya Pemkab Muba dibawah kepemimpinan Bupati Muba Dr Dodi Reza dan Wakil Bupati Muba Beni Hernedi SIP yang merangkul semua pihak perusahan di wilayah Muba untuk meningkatkan kesejahteraan para pekerja di Muba. “Ini inisiasi yang sangat luar biasa, perhatian kepala daerah terhadap para pekerja di wilayahnya benar-benar terealisasi di Muba ini,” ucapnya.

Dengan inisiasi tersebut, lanjut Zain, jaminan keselamatan kerja para pekerja di Muba menjadi terjamin. “Prinsipnya, BPJS Ketenagakerjaan akan siap secara maksimal bersinergi dengan Pemkab Muba lewat kerjasama ini,” tukasnya.[***]

Ril

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com