Palembang Terkini

Curhat Harno Kepada BKSAP, Salah Satunya Soal Sumber Kehidupan, Begini Respon Hafidz Tohir

ril/ist

WALI Kota Palembang, H. Harnojoyo menerima Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesai (DPR RI)  Badan Kerjasama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI dalam rangka ugensi diplomasi pembangunan berkelanjutan di Kota Palembang melalui sinergi kolaborasi serta optimalisasi potensi.

“Saya atas nama Pemerintah Kota Palembang beserta jajaran mengucapkan selamat datang di Kota Palembang Provinsi Sumatera Selatan Kepada BKSAP beserta rombongan,” kata Harnojoyo saat sambutannya di Jalan Tasik Rumah Dinas Walikota Palembang, Jumat, [9/9/ 2021].

Dalam rangka ugensi diplomasi pembangunan berkelanjutan melalui sinergi kolaborasi serta optimalisasi potensi di Bumi Sriwijaya ini, Harnojoyo menuturkan kepada DPR RI terkait embung konservasi PDAM yang memerlukan anggaran besar untuk melakukan percepatan . “Kami mohon kepada DPR RI yang tugasnnya juga badan anggaran sehingga pelaksanaanya bisa cepat,” ungkapnya.

Menanggapi Harnojoyo, Hafidz Tohir Anggota DPR RI memimpin delegasi BKSAP menuturkan, apa yang di sampaikan Wali Kota Palembang sebagai konsentrasinya terkait upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang.“Ini harus kita merampungkan stabilisasi untuk air minum, apabila dananya bisa kita dorong dari pusat, maka kita dorong. Apabila tidak bisa, kita carikan skema yang lain,” ungkap  Hafidz Tohir.

Dalam kunjungan tersebut, hadir juga Fadli Zon, Primus Yustisio serta beberap anggota lainnya. [***]

 

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com