Olahraga & Otomotif

Dikalahkan Persiraja 1-0, Tahun Depan  SFC Berjuang Lagi di Liga 2

Foto : Istimewa

SIRNA sudah ambisi Sriwijaya FC untuk naik tahta di Liga I setelah menerima kekalahan dari Persiraja Banda Aceh 1-0 di parta memperebutkan peringkat 3 di Liga 2.

Kasta tertinggi Liga Indonesia pun hanya angan-angan belaka dengan kegagalan tersebut. “Laskar Wong Kito” harus berjuang lagi di Liga 2 di kompetisi Liga Indonesia pada tahun depan.

Berlaga di Stadion I Wayan Dipta, Bali Senin(25/11). Squad besutan pelatih Kas Hartadi itu harus mengakui keunggulan Persiraja Banda Aceh. Tim asal ranah rencong itu menang 1-0 melalui Zamroni dimenit 53.

Melalui skema serangan balik, tusukan Defri Risky yang memanfaatkan blunder dari pencil belakang SFC berbuah petaka bagi Laskar Wong Kito. Dengan mudah Defri Risky memberikan umpan silang kepada Zamroni yang sudah berdiri bebas tanpa kawalan.

Tertinggal 1-0, SFC mencoba bangkit dengan waktu yang tersisa. Sejumlah pergantian pun mulai dilakukan menambah daya gedor SFC. Namun serangan Anis Nabar dab kolega masih mampu dibendung pemain Persiraja yang hanya mengandalkan counter attack.

Hingga peluit akhir skor tetap 1-0 tidak berubah untuk keunggulan Persiraja Banda Aceh. Dengan hasil tersebut skuad asuhan pelatih Hendri Susilo itu berhak berlaga di kasta tertinggi sepakbola Indonesia Liga 1 musim depan. Bersama Persita Tanggerang dan Persik Kediri yang sudah lolos lebih dulu.

Promosi ke kasta tertinggi merupakan yang kedua kalinya dialami Persiraja dalam sewindu terakhir yang kompetisi sebelumya bernama Indonesia Super League (ISL).[**]

 

Penulis  : one

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com