OKI Terkini

5.354 Mahasiswa OKI Terima Bantuan Dampak Covid-19, Begini Harapannya …

ist

BANTUAN bagi mahasiswa yang terdampak pandemi Covid-19 di Kabupaten Ogan Komering Ilir dalam waktu dekat akan disalurkan.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten OKI, M. Amin didampingi Kasi Kurikulum SMP, Drs. Marlian mengatakan setiap mahasiswa akan mendapatkan bantuan sebesar Rp 1.000.000 rupiah.

“Jumlah mahasiswa penerima bantuan sebanyak 5.354 orang yang berasal dari 300 universitas berbeda,” ujarnya saat ditemui di ruangannya, Jum’at (29/1/2021) sore.

Diterangkannya, tahapan demi tahapan mulai dari proses administrasi, verifikasi data mahasiswa dan pembuatan buku tabungan telah selesai.

“Sekarang ini kami baru menerima seluruh buku tabungan dari pihak Bank dan Insya Allah awal bulan Februari sudah dapat disalurkan ke setiap mahasiswa yang telah terdata,” ujar Marlian.

Sedangkan, nantinya sistem pembagian akan dilakukan bertahap dengan cara dijadwalkan sesuai universitas masing-masing.

“Kalau pembagian tetap akan dilakukan disini (Kantor Dinas Pendidikan), karena penerima lumayan banyak,”

“Maka setiap harinya akan dijadwal secara bergantian. Misalnya hari pertama untuk mahasiswa dari beberapa universitas, kemudian hari selanjutnya universitas lainnya,” ungkapnya, pengambilan buku tabungan tidak boleh diwakilkan.

Diharapakannya, bantuan yang diberikan oleh pemerintah kabupaten OKI dapat bermanfaat bagi para mahasiswa.

“Harapan kami bagi mahasiswa yang mendapatkan bantuan dapat digunakan dengan semestinya. Terutama untuk keperluan akademis,” tuturnya.[***]

dra

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com