Sosial

HMI MPO Palembang Berbagi 1.000 Takjil dan Gelar Pasar Gratis

ril/fot: ist

 

Bulan ramadhan merupakan bulan yang penuh keberkahan. Tidak heran pada bulan ini (ramadhan) banyak umat  yang berlomba-lomba dalam kebaikan salah satunya bersedekah. Berdasarkan hadits Nabi yang diriwayatkan Baihaqi “Sebaik-baiknya sedekah yaitu sedekah di bulan ramadhan”.

 

Keluarga besar HMI MPO Palembang Darussalam melakukan kegiatan kolaborasi antar komisariat dalam membagikan 1.000 Takjil dan Pasar Gratis untuk umat pada ramadhan tahun 1444 H kali ini.

 

Pembagian 1.000 teh Sosro tersebut dilakukan di dua wilayah yaitu Indralaya dan Palembang. Pada hari selasa, tgl 11 April 2023 lalu HMI melakukan pembagian teh di pelataran landmark unsri kepada para mahasiswa dan mamang bentor, adapula teh dibagikan kepada masjid-masjid yang mengadakan buka bersama jam’ah.

 

Pada hari kamis, 14 April 2023 HMI Kembali melakukan pembagian 1.000 teh sosro kepada masyarakat kota palembang yang terdiri dari mamang becak, ojol, dll. Terdapat pula pembagian teh sosro yang dilakukan oleh kader-kader HMI di masjid UIN Raden Fatah dan di sekitar lingkungan kampus.

 

Sedangkan untuk Pasar Gratis akan dilakukan pada hari Minggu. 16 April di Jl. Angkatan 45.

 

Kordinator Pembagian Teh Sosro dan juga selaku Ketua Umum HMI MPO Komisariat FISIP UNSRI Ilham Mardiantoro, menyampaikan bahwa kegiatan ini selain sebagai ajang mempererat tali silaturahmi antar kader juga untuk menumbuhkan jiwa kepedulian kader terhadap masyarakat sekitar

“tentunya kegiatan berbagi 1.000 takjil dengan berkolaborasi seluruh komisariat selingkup HMI MPO Cabang Palembang Darussalam sebagai ajang mempererat silaturahmi antar kader lintas komisariat. Disisi lain juga kegiatan ini sebagai ajang membentuk karakter kader terhadap kepeduliannya kepada masyarakat”.

Formatur/Ketua HMI MPO Cabang Palembang Darussalam Darul Kutni menuturkan turut mengapresiasi terhadap kegiatan ini

“Saya mengapresiasi kegiatan berbagi 1.000 Takjil yang dilakukan oleh teman-teman komisariat, ditambah juga kegiatan ini dilakukan secara kolaborasi antar komisariat sehingga akan menguatkan silaturahmi. Dalam silaturahmi inilah akan menumbuhkan kader yang kokoh untuk menjadikan HMI yang Hebat, Kuat, dan Smart”.

Selain itu, Darul Kutni juga menuturkan bahwa agenda kebaikan ini hendak diteruskan pasca bulan suci Ramadhan sehingga culture mahasiswa dalam segi kegiatan kembali bergejolak aktif dan membuat pantikan efek domino ke organisasi-organisasi Kemahasiswaan yang lainnya sehingga organisasi mahasiswa ini dapat menghidupkan kembali kegiatan offline nya setelah masa COVID-19.[***]

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com