Religi

Presiden Salat Idulfitri di Istana Kepresidenan Bogor, Prokes Tetap Diutamakan

PRESIDEN Joko Widodo melakukan Salat Id pada perayaan Hari Raya Idulfitri 1442 Hijriah di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat (Jabar) pada Kamis (13/5/2021).

“Kami menggelar tikar dan sajadah di halaman gedung induk Istana Bogor dan melaksanakan Salat Id pagi ini,” kata Presiden Joko Widodo dikutip dari Akun Twitter Joko Widodo.

Dalam melakukan Salat Id, nampak Presiden Joko Widodo menerapkan protokol kesehatan (prokes) yang ketat. Dengan menggunakan masker dan menjaga jarak antar shaf kegiatan ibadah pada hari Raya Idulfitri dilakukan.

Imam sekaligus Khatib dalam kegiatan ibadah ini merupakan Anggota Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres) Ridwan Payopo. “Ridwan Payopo, anggota Paspampres yang sehari-hari bersama saya,” imbuhnya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo beserta Ibu Negara Iriana Joko Widodo mengucapkan selamat hari Raya Idulfitri 1442 Hijriah melalui tayangan Akun YouTube Sekretariat Presiden pada Rabu (12/5).

“Saya mengucapkan selamat Hari Raya Idulfitri,” kata Presiden Joko Widodo.

Menurut Presiden, momentum hari raya ini harus dimanfaatkan seluruh komponen bangsa untuk bangkit dari keterpurukan akibat wabah global COVID-19. Sehingga, menjadi faktor utama dalam memenangkan pertarungan melawan pandemi yang masih mengintai di setiap wilayah.

“Semoga di hari kemenangan ini menjadi momentum bagi kita semua bangsa Indonesia untuk bangkit dan menang melawan pandemi,” tuturnya.
InfoPublik. (Foto: Akun Twitter Presiden Joko Widodo)

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com