Peristiwa

Disambut antusias di 26 Ilir, Ini Terobosan AKHOR untuk PKL

“Kami memiliki visi dan misi Good Income yaitu gerakan ekonomi kerakyataan yang berbasis UMKM,”

Foto : Ist

SUMSELTERKINI.ID, Palembang – Peningkatan ekonomi kerakyatan menjadi agenda kerja terpenting bagi pasangan nomor urut 3 Akbar Alfaro dan Hernoe Roesprijadji (Akhor). Akhor menilai kekuatan ekonomi kerakyatan salah satunya adalah di pasar tradisional.

“Kami memiliki visi dan misi Good Income yaitu gerakan ekonomi kerakyataan yang berbasis UMKM yaitu dimana gerakan ekonomi rakyat di fasilitasi baik secara pengetahuan, permodalan, marketing dan pasar sehingga mampu berkembang dengan baik,” ujar Akbar Alfaro, Selasa,(20/2/2018).

Khusus pasar tradisional maka akan ada tata kelola yang lebih baik lagi seperti revitalisasi pasar rakyat agar lebih nyaman dan aman kuncinya adalah gotong royong semua unsur sehingga partisipasi pembangunan yang dilakukan akan meningkatkan taraf hidup warga khusunya PKL sebagai pondasi kekuatan ekonomi di Palembang.(Fr).

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com