HIASAN taman hingga meja dan kursi tersusun rapi di halaman rumah dinas Bupati Musi Banyuasin (Muba).
Hiburan live musik band hingga tarian tradisional asli Bumi Serasan Sekate turut meramaikan suasana penyambutan pebalap-pebalap Internasional Supermoto 2019 yang berasal dari 7 negara.
Ini kali keduanya penyambutan spektakuler yang digelar di Kabupaten Muba, setelah pada pekan lalu Kabupaten yang dinahkodai Bupati Muba Dodi Reza Alex ini telah sukses menggelar event balap internasional di ajang Muba Asia Auto Gymkhana Cup 2019.
Representative Internasional Rider Muba Supermoto Cup 2019, Dato’ Erick Loo mengaku takjub dengan kesiapan fasilitas serta sarana prasarana yang dimiliki Kabupaten Muba.
“Persiapannya sangat detail, sarana dan prasarana standar internasional serta penyambutannya sangat luar biasa,” ungkapnya di sela Welcome Dinner dengan Peserta Muba International Supermoto Cup 2019 di Halaman Rumah Dinas Bupati Muba, Sabtu (7/12/2019).
Lanjutnya, dirinya bersama pebalap Supermoto 2019 tidak menyangka kalau Muba memiliki sarana dan prasarana yang sangat lengkap. “Lintasannya benar-benar 100 persen lintasan Supermoto, Indonesia harus bangga punya daerah seperti Muba ini yang punya sarana prasarana balap standar internasional,” ucapnya.
Sementara itu, Bupati Muba Dodi Reza Alex Noerdin melalui Sekretaris Daerah Muba Drs H Apriyadi MSi mengatakan, trek sirkuit Skyland internasional Muba berskala internasional dan bisa dipakai untuk menyelenggarakan kegiatan kejuaraan tingkat dunia.
“Sirkuit ini didesain berskala internasional dengan panjang 1.5 km, 1.15 km diantaranya aspal dan 350 meter sisanya trek tanah liat,” ungkapnya.