Obyek Wisata

Disaat Libur, Ada 8 Obyek Wisata di Muba yang Bisa Kamu Kunjungi, Coba Yuk, Pasti Seru !!

Foto : istimewa

LIBUR Panjang jika di rumah pasti jenuh, ada baiknya kamu sekali-kali mengunjungi obyek wisata bersama kelurga atau teman untuk kongko-kongko sejenak, mengendorkan urat-urat syarat sehingga ketika menjalankan aktivitifitas lagi otak jadi press kembali.

Di Kabupaten Muba ada 8 obyek wisata yang tersebar di sana dan  bisa kamu kunjungi untuk menghabiskan waktu liburan, diantaranya  Taman Toga Mangun Jaya, Taman Bupati Belakang Rumah Dinas Bupati Muba.

Kemudian, Danau Ulak Lia, Kelurahan Soak Baru, Kecamatan Sekayu,  Danau Konger Sungai Keruh,  Danau Ulak Libok Sanga Desa,  Bukit Pendape,  Gelanggang Remaja Sekayu dan  Taman Instagrammable Depan Rumdin Bupati Muba.

“Delapan obyek ini obyek ini dijamin dapat membuat kamu puas, jadi kalau ke Muba jangan lupa untuk berkunjung, ya,” ungkap Plt Kadispopar Muba, Muhammad Fariz.

Bupati Muba Dodi Reza mengajak kepada seluruh warga Muba dan pengunjung lokasi wisata di Muba untuk menjaga fasilitas umum (fasum) dan kebersihan di tempat wisata yang sudah dibangun bersama-sama tersebut.

“Jaga kebersihan, selamat berlibur. Silahkan menikmati wisata-wisata yang ada di Muba,” ungkapnya.

Ke depan, lanjut Dodi dirinya memerintahkan Dispopar Muba akan terus menyisir dan mengembangkan potensi tempat pariwisata yang ada di Muba.

“Untuk itu pula nantinya harus kita jaga bersama, agar Muba menjadi rujukan tempat wisatawan berkunjung,” selain itu saya himbau kiranya warga berkenan untuk menjaga kebersihan dan menjaga fasilitas umum yang telah kita bangun dari APBD Muba ini,” ungkapnya.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Andi Wijaya Busro mengajak kepada seluruh masyarakat Muba agar bersama-sama dan partisipasi ikut menjaga pembangunan fasilitas umum (fasum) yang telah dibangun maupun yang saat ini sedang dikerjakan oleh Pemerintah Kabupaten Muba.

“Kami minta kepada masyarakat agar menjaga fasilitas umum yang bangun seperti taman di depan kantor bupati yang saat ini ramai dikunjungi oleh warga, taman itu selalu ramai dikunjungi warga yang ingin berselfi maupun  berolahraga jogging,” ungkap Andi.

Keberadaan taman saat ini tidak hanya dijadikan sebagai Ruang Terbuka Hijau (RTH). Lebih jauh fungsi taman akan menjadi tempat edukasi dan konservasi.

Lanjut Andi, prilaku untuk peduli terhadap  fasilitas umum yang dibangun untuk masyarakat merupakan hal penting.Sebab jika fasilitas yang sudah dibangun tidak dirawat maka akan menjadi hal yang sia-sia pemanfatannya bagi masyarakat sendiri.

Dengan tidak membuang sampah sembarangan dalam area Taman ini, merupakan salah satu upaya untuk menjaga fasilitas umum agar tetap terpelihara dan jangan sampe dirusak oleh tangan tangan jahil yang tidak bertanggung jawab sehinga Taman taman yang telah dibangun bisa terus terpelihara dan dimanfaatkan oleh kita semua

“Dari segi kebersihan Kita sudah banyak siapkan kotak sampah ditaman tersebut, jadi bagi pengunjung  buanglah sampah pada tempatnya.Ayo kita sama-sama peduli. Sama-sama punya rasa memiliki. Jaga fasilitas yang ada. Sebab fasilitas ini disediakan untuk masyarakat. Jangan dirusak. Toh, tidak ada gunanya juga merusak fasilitas ini. Malah bikin rugi orang banyak,” tutupnya.[**]

 

Penulis : ril/mad

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com