Ekonomi

Pemerintah Terus Genjot PDB

INDONESIA saat ini menempati peringkat ke-16 negara yang memiliki Produk Domestik Bruto (PDB) atau Gross Domestic Product (GDP) paling besar di dunia. Besarnya hal itu, mengakibatkan Indonesia kini masuk dalam perkumpulan 20 negara besar yang memiliki PDB besar atau yang lebih dikenal dengan group of twenty (G20).

“Dengan Gross Domestic Product (GDP) yang masuk dalam 20 besar. Kita sekarang di nomor 16,” ujar Presiden Joko Widodo ketika membuka Kongres Ekonomi Umat ke-2 Majelis Ulama Indonesia (MUI) Tahun 2021 pada Jumat (10/12/2021).

Dengan langkah-langkah strategis yang akan dilakukan oleh pemerintah dalam beberapa waktu ke depan, PDB Indonesia akan dapat terdongkrak menjadi peringkat ke-4 di dunia. Diproyeksikan pada rentang waktu 2040-2045, posisi PDB Indonesia akan menempati peringkat di atas.

Langkah strategis tersebut, nantinya mampu membawa pendapatan penduduk di Indonesia mencapai kisaran USD23.000 – USD27.000 per kapita pada tahun yang diperoyeksikan itu.

“Perkiraan PDB kita saat itu di 2040-2045 kurang lebih USD23.000 sampai USD27.000 income per kapita,” imbuhnya.

Angka-angka yang signifikan itu semua dapat dilakukan dengan kerja keras oleh seluruh pemangku kepentingan yang terkait. Dengan begitu, proyeksi yang telah ditargetkan pada waktu tersebut dapat diwujudkan sesuai hal di atas.

“Sebuah angka yang sangat besar sekali, tentu saja. Tapi, itu butuh kerja keras kita semuanya,” tuturnya.

Diketahui, anggota G20 terdiri dari Afrika Selatan, Amerika Serikat, Arab Saudi, Argentina, Australia, Brasil, India, Indonesia, Inggris Raya, Italia, Jepang, Jerman, Kanada, Meksiko, Republik Korea, Rusia, Perancis, Tiongkok, Turki, dan Uni Eropa.

Pada 31 Oktober 2021 lalu, Presiden Jokowi secara resmi menerima tongkat estafet Presidensi G20 dari Perdana Menteri Italia Mario Draghi.

Selanjutnya, Indonesia akan memegang Keketuaan atau Presidensi G20 mulai dari 1 Desember 2021 hingga awal November 2022. Selama Keketuaan, Indonesia akan menyelenggarakan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 dan sejumlah pertemuan internasional terkait lainnya.

Dengan mengusung tema “Recover Together, Recover Stronger atau “Pulih Bersama, Bangkit Perkasa”, Presidensi G20 Indonesia mendorong upaya bersama untuk pulih bersama serta tumbuh lebih kuat dan berkelanjutan.
InfoPublik (***)

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com