Pemerintahan

Dihadapan Ribuan Karyawan-Nasabah BRI, Alex Noerdin Sampaikan Amanah Jokowi Terkait Asian Games

foto : Humas Pemprov. Sumsel

SUMSELTERKINI.ID, Palembang- Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Alex Noerdin kembali menggelar Silaturahmi dan Sosialisasi Asian Games XVIII tahun 2018, kepada Karyawan Bank BRI se-Provinsi Sumsel. Kegiatan yang dihadiri ribuan karyawan dan Nasabah ini berlangsung di Griya Agung, Sabtu (5/5/2018).

Sosialisasi Asian Games ini semakin gencar dilakukan Pemerintah Provinsi Sumsel untuk menyemarakkan Asian Games 2018, yang kini tinggal dalam hitungan hari saja.

Dikatakannya, ini tugas yang diamanatkan langsung oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo untuk mensosialisasian Asian Games ke seluruh masyarakat tanpa terkecuali. Bahkan dirinya sendiri menerima tanggung jawab untuk bagian Sumatera dan kalimantan

“Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan mendapat instruksi langsung dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, untuk tanggung jawab mensosialiasasikan Asian Games 2018 bagian Sumatera dan Kalimantan,” ungkapnya

Provinsi Sumsel ditunjuk sebagai tuan rumah Asian Games semua itu tak lepas dari modal yang dimiliki Sumsel. Pertama dan menjadi utama yang dimiliki Provinsi Sumsel bahkan menjadi lirikan dunia adalah tidak pernah terjadi kerusuhan antar etnis, budaya, apalagi agama terjadi di Provinsi Sumsel.

Asian Games banyak berkah untuk seluruh masyarakat Provinsi Sumsel. Selain menciptakan lapangan pekerjaan, Asian Games juga mendulang pembangunan sejumlah infrastruktur yang sangat fenomenal seperti Light Rail Transit (LRT) pertama di Indonesia, Fly Over, Underpass, Jembatan Musi IV dan VI, Jalan Tol serta rumah sakit berstandar internasional.

“Semua itu tidak akan bisa didapat Sumsel dalam waktu singkat jika Palembang tidak terpilih menjadi tuan rumah Asian Games. Bangga kita menjadi masyarakat Provinsi Sumsel,”tuturnya.

Sejumlah video tetang pembangunan Sumsel juga turut ditampilkan Gubernur Alex Noerdin. Di antaranya video tentang, sejarah Provinsi Sumsel merebut tuan rumah Asian Games XVIII, kemudian video persiapan Asian Games Palembang hingga video sejarah perjuangan membangun komplek olahraga Jakabaring Sport City Palembang.

“Asian Games bukan tujuan tapi Asian Games adalah alat untuk mencapai tujuan, dengan Asian Games pemerintah pusat membantu begitu banyak pembangunan venue olahraga dan infrastruktur penunjang Asian Games lainnya,” tambah Alex. [bud]

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com