SETELAH berasil bermain imbang 2-2 melawan tim futsal putri asal Banten dan menang dari tim futsal putri Jawa Timur 2-1, tim futsal Putri Muara Enim United berhak mengantongi empat poin. Bermodal empat poin ini, tim akan bermain lebih maksimal melawan tim futsal putri NTT untuk memastikan lolos ke babak sepanjutnya dan masuk liga futsal pro.
Dikatakan pelatih tim futsal putri Muara Enim United, Aris Pratama, hasil yamg didapat saat ini cukup memuaskan. Namun timnyaa diharapkan tidak langsung puas dari hasil laga ini, namun tetap etap fokus pada pertandingan selanjutnya melawan NTT yang notabene memiliki skli individu yang lumayan baik.
“Melawan NTT nanti kita akan sedikit bertahan, mengingat kemampuan individu pemain NTT yang lumayan baik. Tapi kita tidak akan lengah, dimana nanti ada kesempatan menyerang, anak anak harus bisa memaksimalkan kesempatan tersebut,” ujarnya.
Meski saat ini, lanjut Aris, ada beberapa pemain ya g mengalami cedera, dirinya tetap optimis bahwa hal itu tidak banyak mempengaruhi performa tim. “Kita juga masih memiliki pemain pemain yang bisa kita andalkan meski ada beberapa yamg cedera. Ini juga sebagai motivasi besar kita agar bermain lebih maksimal lagi. Dan mental anak anak saat ini dalam kondisi prima,” pungkasnya.
Pada laga kedua, tim futsal putri Muara Enim United berhasil mengalahlan timfutsal putri Jawa Timur. Pada baba pertam pertandingan, sekor masih sama nol nol. Namun di babak kedua, dengan terus menyerang, tim akhirnya bisa membuahkan dua gol dari kaki Tiara Putri, meski sempat kebobolan satu kali.
Dengan perjuangan berat di penyisihan smifinal kali ini, tim futsal putri Muara Enim United yang menjadi wakil dai pulau Sumatera optimis bisa menang dan masuk ke loga futsal pro. Pertandingan terakhir nanti, tim futsal putri Muara Enim United akanenghadapi AFP NTT pada Minggu pagi yang akan disiarkan langsung di salah satu stasium televisi swasta.
Sementara itu, CEO Muara Enim United, Abi Nurwardani mengatakan, dari hasil ya g didapat tim saat ini dirinya sangat puas. Persiapan dan kematangan tim memang tidak diragukan lagi. “Kita berharap pada pertandingan terakhir nanti, tim akan benar benar tampil maksimal dan bisa membuay bangga daerah. Namun tetap harapan kita perhatian dari pemerintah bisa diberikan tidak menunggu hasil dari apa ya g kami upayakan sendiri seperti sekarang,” pungkasnya.[***]