Otomotif

Ribuan Penonton Ramaikan Grasstrack Bupati Muba

Foto : Kominfo Muba

JELANG Pelaksanaan pembukaan Gasstrack Bupati DRA CUP Open tampak antuasias warga terlihat ribuan penonton sudah mulai ramaikan sekitar arena untuk menonton ajang Grass Track yang resmi digelar hari besok, Minggu (1/3/2020) di Sirkuit Central Jaya Desa Mekar Jaya Kecamatan Keluang, Kabupaten Musi Banyuasin.

Pantauan tim Dinkominfo Muba, Sabtu (29/2/2020) ajang ini memang menjadi makna tersendiri bagi masyarakat kabupaten Musi Banyuasin, khususnya warga kecamatan keluang dan sekitarnya.Selain itu, Para OPD yang terlibat dalam Kepanitian pun tampak mulai hadir di lokasi dan melakukan persiapan guna suksesnya acara tersebut ungkap Kepala Dinas Kominfo Musi Banyuasin Herryandi Sinulingga

Dalam kesempatan ini, salah satu masyarakat Ahmad Mulyadi mengatakan bahwa dirinya bersama masyarakat lainnya tidak sabar lagi ingin menyaksikan ajang bergengsi yang diselenggarakan Pemkab Muba untuk memberikan hiburan pada masyarakat.

“Kami tidak sabar untuk segera menyaksikan balap ini, semoga acara ini besok berjalan sukses,”ungkapnya.

Tampak antuasias juga masyarakat menyaksikan sejumlah pembalap yang sedang berlatih untuk persiapan esoknya.

Plt Kadispopar Musi Banyuasin M. Fariz Menyatakan bahwa untuk hari besok Minggu dipastikan akan lebih ramai lagi pecinta otomotif datang, karena sejumlah pembalap nasional dan Sumsel akan adu nyali menunjukkan skill dan kemampuannya. Adapun nama nama pembalap nasional tersebut, diantaranya adalah Namo SS dari Jogjakarta, Risky HK Wonosobo Jawa Tengah, Inggil Bernarditus Sragen Jawa Tengah, Royong SS Lampung, Sanip SS Lampung, dan AA Topan Sumsel.

M.Fariz Menjelaskan bahwa 12 kelas yang akan dilombakan besok yakni, Bebek Standar 2T 116/4T 125CC Senior Open, Bebek Modifikasi 2T 116/4T 125CC Senior Open, Sport dan Trail S/D 250 CC Senior Open, Bebek Standar 2T 116CC/ 4T 125CC Pemula Open, FFA S/D 250 CC Pemula Open, Bebek Standar 2T 116CC/4T 125CC Lokal Sumsel, Bebek Modifikasi 2T 116CC/4T 125CC Lokal Sumsel, Sport dan Trail S/D 250 CC Lokal Sumsel, Bebek Standar 2T 116CC/4T 125CC Lokal Muba/Banyuasin, FFA S/D 250 CC Lokal Muba/Banyuasin, Kelas Motor Kebun Lokal Keluang, dan Kelas Adventure Non Pembalap U35+Lokal Muba.(***)

Ril

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com