SUMSELTERKINI.ID, Jakarta – Kabar gembira bagi kamu yang berkeinginan untuk menjadi PNS dilingkungan pemerintah, karena pemerintah kembali membuka lowongan penerimaan CPNS di 60 Kementerian/Lembaga dan satu Pemerintah Provinsi, yaitu Provinsi Kalimantan Utara. Untuk Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara sebanyak 500, sedangkan untuk Kementerian/Lembaga, sebanyak 17.428.
Mengingat angkanya terbilang besar, apakah memang pemerintah saat ini begitu membutuhkan tenaga kerja baru untuk mengisi posisi sebagai PNS?
Pengamat ketenagakerjaan dari Universitas Gadjah Mada Tadjudin Nur Effendi berpendapat, saat ini Kementerian maupun Lembaga Pemerintahan memang membutuhkan banyak tenaga kerja baru.
“Karena beberapa tahun ini kita tidak menerima pegawai. Karena ada moratorium, karena itu banyak jabatan-jabatan yang kosong, sementara pensiun jalan terus,” kata dia ketika melansir Okezone di Jakarta, Rabu (6/9/2017).
Akibat dari moratorium atau disetopnya lowongan buat PNS yang selama ini dilakukan pemerintah, mengakibatkan banyak posisi PNS yang belum mendapatkan pengganti dari PNS yang sudah pensiun.
“Iya perlu banyak. Jadi harus dilakukan (pembukaan lowongan pekerjaan CPNS). Kalau enggak (akan) ada kekurangan di sana sini,” ungkapnya.
Jika tidak dilakukan pembukaan lowongan pekerjaan bagi PNS, dia menilai malah bisa menghambat kinerja Kementerian/Lembaga.
“Iya menghambat kinerja pemerintah. Jadi saya pikir sudah beberapa tahun ini kita kan moratorium enggak menerima sekarang mulai menerima lagi untuk mengisi kekosongan-kekosongan terutama di daerah-daerah. Misalnya di Yogyakarta, banyak jabatan-jabatan PNS yang enggak terisi karena ada kekurangan,” tandasnya.