SUMSELTERKINI. ID, Denpasar, Bali – PT WKFU Utama Indonesia meluncurkan aplikasi wkfu (baca: Wakfu) pada tanggal 6 Agustus 2017. Aplikasi ini memberikan kemudahan untuk mencari teman main dan lapangan futsal di waktu yang pas bagi penggunanya.
Menurut Erwin Yusrizal, pemilik WKFU, Minggu (6/8/2017) menjelaskan, aplikasi wkfu berbasis telfon selular jenis smartphone yang mana pengguna dapat mendaftarkan diri hanya dengan menggunakan nomor telfon selularnya.
Pemilik venue dapat mendaftarkan lapangan futsal miliknya dan turut memberikan kemudahan bermain bagi para pemain futsal di lokasi mana saja.
“Notifikasi tentang informasi yang menyangkut pengguna akan dikirimkan melalui SMS sehingga dalam keadaan offline, pengguna tetap dapat menerima berita terbaru dari wkfu, “ungkapnya.
Disamping itu, ungkapnya Wkfu dilengkapi berbagai fitur untuk memperluas pertemanan melalui futsal. Dengan sendirinya pengguna wkfu dapat bertemu dengan lawan main berbeda-beda untuk belajar trik baru sehingga dapat terus mengasah kemampuan setiap saat.
Pengguna dapat saling memberikan ulasan kepada pemain yang direkrutnya sehingga setiap pengguna dapat terus mengenal titik lemah dan kuatnya masing-masing.
Dengan wkfu, kata ia pengguna dapat membentuk turnamen sendiri dengan teman-teman baru. Selain itu, pengguna juga dapat menjadwalkan pertandingan persahabatan dengan mudah.
Aplikasi wkfu diharapkan dapat membantu melahirkan bibit-bibit pemain sepak bola di Indonesia.
Fitur layanan wkfu gratis hingga tahap tertentu. Biaya sebesar Rp 25.000 baru akan dikenakan saat pengguna membentuk Pertandingan Persahabatan dan Rp 50.000 saat membentuk Turnamen.
“Hingga saat ini aplikasi wkfu didukung oleh jaringan Telkomsel, Indosat Ooredoo, XL, dan Tri. Biaya-biaya terkait di atas dapat dipotong dari pulsa nomor telfon selular atas persetujuan pengguna melalui sistem OTP, “ulasnya.
Biaya tersebut bersifat sekali bayar untuk menutupi biaya administrasi kami.
Mitra wkfu
Dalam menjalankan usaha dan menyelenggarakan liga di berbagai kota di Indonesia, wkfu bekerjasama dengan:
Garuda di Dadaku, suatu film Indonesia yang bertemakan tim sepakbola nasional remaja. Dirilis pada 2009, film blockbuster ini berhasil mengusung rasa bangga tim nasional sepakbola Indonesia di kalangan para remaja.
Aldabra Project suatu event organizer berpengalaman dalam menangani acara-acara di berbagai kota di indonesia
“Kami adalah penggemar olahraga, khususnya futsal. Seringkali kami batal bermain karena beberapa teman tidak hadir. Padahal, lapangan futsal yang telah dipesan dengan susah payah sudah tidak bisa dibatalkan, “imbuhnya.
Di menambahkan pada Desember 2016, terlintas di benak kami untuk membangun aplikasi yang dapat mengatasi masalah ini melalui wkfu. Maka sesuai fungsinya, nama wkfu merupakan kependekan dari ‘waktunya futsal’.website: http://www.getwkfu.id