Perbankan & Keuangan

Kelola Keuangan, BSB Teken Kesepakatan  dengan IAIN SAS BABEL

Foto : istimewa

BANK Sumsel Babel [BSB] berkerjasama dengan IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung (IAIN SAS BABEL) terkait Pengelolaan Keuangan dan Jasa Keuangan Lainnya. Kerjasama sama tersebut direalisasikan dengan Penandatanganan Nota Kesepahaman (Memorandum Of Understanding/Mou).

Dalam keterangan rilisnya, Direktur Utama BSB Achmad Syamsuddin mengatakan BSB  Syariah sangat concern  terhadap pelayanan jasa perbankan kepada nasabah-nya. Hal ini, paparnya terbukti dengan berbagai kerja sama yang telah terjalin selama ini antara BSB Syariah dengan intansi-instansi publik, maupun privat dalam hal kerjasama penggunaan jasa dan produk perbankan maupun kerjasama lainnya.

Dia menambahkan pengelolaan Keuangan di BSB  Syariah dilayani dengan system Syariah yang tentunya didukung dengan jaringan kantor yang tersebar di 4 Kantor Cabang, 6 kantor Capem, 5 kantor kas, 4 payment point serta 38 unit mesin ATM dan 1 unit mesin CDM yang bekerjasama dengan jaringan Visa, ATM Bersama.

“Kami sangat komitmen membantu mewujudkan pembangunan daerah, dengan demikian dapat menekan angka kemiskinan, apalagi mendukung Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT) yang telah dicanangkan oleh pemerintah baru-baru ini, “katanya disela-sela MoU di Babel, Selasa [10/3/2020].

Direksi menambahkan karakteristik  sistem perbankan syariah, khususnya BSB Syariah melakukan kegiatan perbankan berdasarkan prinsip bagi hasil, yang mana memberikan hasil saling menguntungkan bagi masyarakat, serta  menonjolkan aspek keadilan dalam bertransaksi, investasi yang beretika.

Selain itu mengedepankan nilai-nilai kebersamaan dan persaudaraan dalam berproduksi, dan menghindari kegiatan spekulatif dalam bertransaksi keuangan.

Rektor IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung (IAIN SAS BABEL)  kerjasama ini dilakukan guna mempermudah pembayaran SPP mahasiswa dengan sistem host to host dan penerbitan ATM dan lainnya. “Kerjasama ini merupkan poin tersendiri bagi IAIN SAS karena untuk menuju Akreditasi Perguruan Tinggi,”paparnya.

Selain itu kerjasama tersebut dapat dilanjutkan dengan bentuk lain, seperti program beasiswa pendidikan dan lainnya.[***].

Penulis : one

 

 

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com