Olahraga & Otomotif

Resmikan PS Banyuasin, Lelang “Jersey” Tembus Rp300 Juta

foto : istimewa

BUPATI Banyuasin H. Askolani, SH. MH meluncurkan skuad PS. Banyuasin, dalam peluncuran tersebut dilakukan lelang “Jersey” [seragam] tim PS. Banyuasin. Askolani, yang juga menjabat Presiden Club PS Banyuasin berharap PS. Banyuasin “Rimau Benyali” Banyuasin dapat kembali mengaum, baik di ajang Nasional maupun Internasional.

“Hari ini PS. Banyuasin resmi diluncurkan, dan sekalian  dilakukan Lelang Jersey  PS Banyuasin,”katanya saat meluncurkan PS. Banyuasin dan Lelang Jersey, di Pendopoan Rumah Dinasnya, Selasa [29/9/2020].

Dia menyebutkan dalam lelang tersebut berhasil meraup dana senilai Rp300 juta, meski acara lelang diakui sangat sederhana, tapi sangat luar biasa responnya. Nantinya, sambung dia uang hasil lelang “Jersey” akan digunakan untuk menyelenggarakan Liga Champions Bupati Cup.

Dia optimistis ke depan PS Banyuasin dapat berkiprah di level lebih tinggi di Tanah Air Liga I, meski saat ini PS Banyuasin berkompetisi di liga 3, sehingga membutuhkan perjuangan menuju liga tertinggi di Indonesia. “Itu harapan kita semua,”singkatnya.

Menurutnya lagi skill dan talenta Banyuasin sudah bisa diacungi jempol, terbukti sudah beberapa orang pemain Banyuasin menjadi pemain nasional dan bermain, bahkan menjadi orang bayaran di klub Sepak Bola Nasional.

Kedepan setiap Kecamatan, jelas ia, harus ada lapangan sepak bola yang standar. Pemerintah sudah mempersiapkan lokasi Sport City dan Stadion mini yang segera dibangun Dinas Porapar.  “Komitmen saya dimasa kepempinannya ini, Banyuasin harus Bangkit dari segala sektor, guna menuju Banyuasin yang bangkit adil dan sejahtera.

Rekrut Pelatih

Ketua PS Banyuasin Syamsul Rizal menambahkan akan merekrut dua pemain Nasional, antara lain Fauzi Toldo dan Mahyadi Pangabean. “Nantinya akan menjadi pelatih PS Banyuasin yang dipersiapkan untuk masuk di Level Nasional,” paparnya.

Dia menambahkan, saat ini tengah mem persiapan penyelenggaraan Liga Champions Bupati dan Wakil Bupati Cup.

Oleh sebab itu, urainya dalam waktu dekat ini akan merevisi lapangan-lapangan sepak bola yang ada di Kabupaten Banyuasin, agar layak untuk penyelenggaran liga.

Adapun tujuan dari liga ini guna menjaring pemain-pemain yang berbakat sehingga nantinya  akan dijadikan pemain tetap di PS Banyuasin.

Dalam lelang Jersey itu,  Jersey pertama berhasil dimiliki Bupati Banyuasin dengan harga Rp10 juta. Jersey kedua dengan harga Rp8 juta berhasil di ambil Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin.[***]

 

AMD

 

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com