Inspirasi

Milenial IPC Palembang Tetap WFO Ditengah Pandemi Covid-19

Foto: Istimewa

PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) Cabang Palembang / IPC Palembang telah memberikan kesempatan kepada Karyawannya untuk melakukan Work From Home (WFH) masa COVID -19 ini sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku di Lingkungan Perusahaan.

Deputy General Manager SDM & Keuangan IPC Palembang, Bapak Suyatno meyampaikan bahwa perusahaan memberikan kesempatan dan pilihan kepada karyawannya bisa melakukan WFH, tetapi adanya ketentuan dalam melakukan WFH dimaksud yaitu salah satunya karyawan yang melakukan WFH dilarang berpergian / kembali ke luar daerah sesuain dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku untuk mencegah penyebaran COVID – 19.

Pada kesempatan ini, hampir sebagian besar millennial IPC Palembang tidak melakukan WFH melainkan WFO di bulan puasa ini, dikarenakan dengan value dan budaya CINTA terhadap perusahaannya, membuat para millennial berkomitmen untuk berkontribusi lebih besar terhadap rantai logistic nasional terutama di provinsi Sumatera Selatan.

Millennial IPC Palembang untuk menjaga kesehatan tubuh dengan melakukan olahraga Tenis Meja di Kantor IPC Palembang, olahraga tersebut dilakukan pada saat jam pulang kantor sambil menunggu waktu berbuka puasa. [***]

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com