Ekonomi

BPS Sebut Tingkat Pengangguran Terbuka 5,5%, SMK yang Paling Banyak

Angka tersebut dikarenakan angkatan kerja di Agustus ini mengalami penurunan sebanyak 3,49 juta orang dibandingkan Februari 2017

foto : ilustrasi

SUMSELTERKINI.ID, Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat tingkat pengangguran terbuka (TPT) sebesar 5,5% di Agustus 2017. Angka tersebut dikarenakan angkatan kerja di Agustus ini mengalami penurunan sebanyak 3,49 juta orang dibandingkan Februari 2017.

Kepala BPS Kecuk Suharyanto mengatakan, ada sebanyak 128 juta penduduk Indonesia sebagai angkatan kerja. Meski menurun dibandingkan Februari 2017 namun bertambah sebanyak 2,62 juta orang dari Agustus 2016.

Sementara itu, tingkat pengangguran terbuka tertinggi terdapat pada lulusan pendidikan Sekolah Mengah Kejuruan (SMK) sebesar 11,41%, Sekolah Menengah Atas (SMA) sebesar 8,29%, lulusan Diploma sebesar 6,88%, lulusan Sekolah Menengah Pertama (SMP) sebesar 5,54%, Universitas (S1) sebesar 5,18% dan pengangguran terendah lulusan Sekolah Dasar (SD) sebesar 2,62%.[okezone]

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com