Sumselterkini.co.id,Sekayu – Pemilihan duta Inmas (Informasi dan Humas) Kemenag Sumsel terus bergulir, tercatat dalan ajang pemilihan bergengsi ini ada sebanyak 13 dari Kabupaten/Kota di Sumsel yang bersaing dan salah satunya ada Neni Novita Sari, Siswi MAN 1 MUBA terpilih untuk mewakili Kabupaten Musi Banyuasin.
Terhitung sejak 21 Februari pihak panitia telah membuka sistem voting dukungan dan pada kesempatan ini Bupati Musi Banyuasin Dodi Reza Alex Noerdin melalui Bagian Humas Pemkab Muba mengajak masyarakat Muba khususnya memberikan vote kepada Neni agar bisa menjadi Duta Inmas Sumsel 2019.
“Ayo kita semua warga Muba vote Neni untuk mengharumkan nama Muba,” ajak Kabag Humas Pemkab Muba, Herryandi Sinulingga AP.
Dijelaskan, untuk melakukan vote terhadap Neni warga Muba diwajibkan untuk mengunjungi website Kanwil Kemenag Sumsel:
https://sumsel.kemenag.go.id/artikel/view/43329/polling-duta-inmas-kemenag-sumsel-2019, lalu login melalui akun email dan setelah melakukan registrasi akun email.
“Kemudian silahkan pilih Duta Inmas No. 07 atas nama Neni Novita Sari, dan klik next-submit,” ajaknya.
Lanjutnya, kegiatan ini bertujuan untuk mencari bakat dan kemampuan masing-masing siswa Madrasah dan mereka akan bersaing menjadi yang terbaik untuk menduduki dan melaksanakan tugas sebagai Duta Inmas Kanwil Kemenag Provinsi Sumsel tahun 2019.
“Oleh sebab itu, Ayo kita gotong-royong bersama-sama khususnya generasi milennial untuk mendukung Neni Novita Sari nomor 07, satu-satunya perwakilan Duta Inmas Kanwil Kemenag Provinsi Sumsel dari Kabupaten Musi Banyuasin,” ujarnya.
Sementara itu, Salah satu tokoh pemuda Kabupaten Muba, Herdoni Syafriansyah yang juga Ketua ARSI Muba mengatakan Neni Novita Sari ini sangat tepat mewakili Muba karena ia punya talenta, semangat dan prestasi yang membanggakan.
“Banyak prestasi yang telah diraih oleh Neni Novita Sari, seperti Juara 1 Festival Akustik tingkat kecamatan, Finalis 5 terbaik duta pajak 2018, Juara Favorit Deklamasi Puisi Organisasi ARSI Muba, Lomba cipta dan baca puisi sekolah, serta Purna Paskibraka Indonesia Kabupaten Muba,” pungkasnya.