SEBUAH perahu kayu yang ditumpangi empat Warga Rantau Bayur, Kabupaten Banyuasin menabrak kapal Tongkang penarik Batu Bara yang lagi parkir. Akibat peristiwa naas itu, satu orang dilaporkan hilang dan saat ini dalam proses pencarian. Selasa (26/5/2020).
Menurut Camat Rantau Bayur, Hasanul Hak mengatakan peristiwa tersebut terjadi, selasa saat korban bersama tiga orang temannya menaiki perahu hendak pergi kerja di perkebunan Kelapa Sawit, yang harus menyebrangi Perairan Sungai Musi di Desa Penandingan, Kec Rantau Bayur.
Hasanul Hak menjelaskan, saat mau parkir atau berlabu entah bagaimana perahu hilang kendali, lalu perahu tersebut terdempar dikapal Tongkang yang sedang parkir, lalu ke empatnya nyebur ke sungai.
Untuk saat ini korban yang belum ditemukan adalah Rosmala(49), sementara tiga orang lainnya selamat.
“Kades bersama warga Penandingan telah berupaya melakukan pencarian, tapi sampai sekarang korban belum ditemukan,” ungkapnya.
Camat Hasanul Hak, menambahkan, sudah meminta Bupati Banyuasin untuk menurunkan Tim SAR, guna membantu pencarian korban agar segera ditemukan.
“BPBD Kesabangpol dan Tagana Dinas Sosial saat ini tengah dilokasi pencarian bersama warga, kami minta bantuan kepada pemerintah daerah, yakni Bupati Banyuasin untuk segera menurunkan TIM SAR guna meng evakuasi korban yang belum juga di ketemukan. [***]
Laporan : Desi/Banyuasin