JUMLAH orang terinfeksi positif COVID-19 di Sumsel pada Kamis [7/5/2020] bertambah dengan total 227 orang dari sebelumnya sehari kemarin hanya 210 kasus.
“Hari ini [Kamis] ada penambahan 17 kasus orang positif COVID-19 di Sumsel sehingga total menjadi 227 kasus, artinya ada peningkatan cukup drastis,”kata Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan COVID-19 di Sumsel Yusri, SKM dalam press confrence, Kamis sore ini.
Sementara dia menyebutkaan untuk kasus sembuh belum ada penambahan atau masih sama seperti kemarin 47 kasus sembuh. Untuk kasus meninggal bertambah satu kasus. Jadi total menjadi 17 orang meninggal di Sumsel.
“Disiplin jaga jarak. Hindari suasana dan tempat yang memungkinkan orang berdesakan. Misalnya saat ke pasar. Gunakan masker dengan benar dan pastikan mulut dan hidung tertutup masker karena virus masuk lewat hidung dan mulut,”
Selain itu, kata Yusri, masyarakat harus memperhatikan kebersihan masker kain dengan selalu dicuci agar optimal melindungi.
Dengan total kasus positif Corona yang kini sudah mencapai 227 orang, Sumsel berada di urutan 12 tertinggi dari 34 provinsi di Indonesia.
Adapun sebelas provinsi itu masing-masing DKI Jakarta (4.855), Jawa Barat (1.381), Jawa Timur (1.267), Jawa Tengah (904), Sulawesi Selatan (684), Banten (495).
Kemudian, Banten (495), Nusa Tenggara Barat (300), Bali (287), Papua (252), Sumatera Barat (252), Kalimantan Selatan (238).[***]
One