PUNCAK memperingati HUT [Dies Natalis] ke-5 Universitas Islam Negeri [UIN] Raden Fatah Palembang dimeriahkan Grub Band Sabyan Gambus di Lapangan UIN RF, Rabu [9/10/2019].Meskipunkondisi matahari yang tengah terik, ratusan penonton yang umumnya mahasiswa/wi tetap bersemangat untuk menunggu penampilan Sabyan Gambus. Selain perayaan Dies Natalis,juga sekaligus dilaksanakan pembukaan Porseni mahasiswa.Rektor UIN Raden Fatah Palembang, Prof. Dr.H.M Sirozi,Ph.D mengatakan Porseni ini sebagai ajang silahturahmi dan mempererat persatuan bagi mahasiswa dan mahasiswa UIN Raden Fatah, selain itu sebagai sarana refreshing bagi mahasiswa/wi.
“Dengan olahraga banyak manfaat, selain sarana silahturahmi, juga menjaga kesehatan. Betul kita harus rajin belajar, betul kita harus banyak membaca, tapi kita juga harus sehat, maka dari itu diadakan lah Porseni ini,” saat menghadiri Acara HUT ke -5 UIN Raden Fatah.
Rektor juga menerbangkan burung merpati dan balon ke udara sebagai bentuk simbolis agar UIN Raden Fatah kelak dapat terbang jauh mendunia. Menurut Rektor sebelumnya juga telah dilaksanakan Lomba di Dies Natalis dilakukan Civitas Akademika UIN Raden Fatah Palembang, seperti Lomba Karaoke, Shalawat, Ceramah, Bola Kaki, Badminton dan banyak lagi. “25 kegiatan ataupun lomba sudah dilaksanakan sebelum puncak Dies Natalis,”urainya.
Suasana konser sangat meriah, walaupun kondisi matahari yang sedang terik, para penonton tetap bersemangat untuk menunggu penampilan Sabyan Gambus. Konser ini dihadiri oleh ribuan mahasiswa dan juga sekolah-sekolah dilingkungan kampus UIN Raden Fatah Palembang.[**]
Penulis : candra