Pendidikan

APTISI Apresiasi Keinginan Pemprov untuk Bantu Ringankan Biaya Pendidikan Mahasiswa di Sumsel

Foto : istimewa

WAKIL Rektor 1 Unsri Zainuddin Nawawi mengapresiasi upaya yang dilakukan Pemprov Sumsel.

Dia menegaskas, pihaknya sepakat mendukung upaya Pemprov Sumsel tersebut. Hanya saja, bantuan tersebut harus berdasarkan data-data yang akurat.

“Kami sepakat mendukung namun harus dengan data yang memang baik agar tepat sasaran,” ujarnya saat Rapat Pembahasan Tindak Lanjut Surat Permohonan dari Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) di ruang rapat Gubernur Sumsel, Kamis (4/6/2020).

Senada dengan itu, L2Dikti Sumsel Slamet Widodo menambahkan, saat ini tercatat ada sekitar 87.419 orang mahasiswa aktif di Sumsel. Untuk itulah, harus ada kriteria agar bantuan yang rencananya akan diberikan dapat sesuai sasaran.

“Setiap perguruan tinggi ada beragam jumlah mahasiswanya. Dari 2.000 orang sampai 8.000 orang. Namun ada juga yang dibawah 100 orang. Karena itu, data betul-betul harus akurat sehingga bantuan itu diberikan kepada yangemang berhak menerimanya. Termasuk juga mengatur kategorinya seperti apa,” pungkasnya.[***]

ril/one

 

 

Comments
To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com