WAKIL Gubernur Sumsel H Mawardi Yahya mengapresiasi RSUP Dr. Mohammad Hoesin Palembang yang terus meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Hal itu dibuktikan dengan telah dibukanya Festival Layanan Medis dan Kesehatan Tradisional Nusantara Terstandar, sebagai langakah awal penerapan Health Tourism yang dilaksanakan di Lantai 1 Gedung Graha Eksekutif RSMH Sumsel, Senin (8/11).
“Kita apresiasi RSUP MH Palembang, karena telah menerapakan pengobatan bukan saja dilakukan secara medis tapi juga melakukan upaya pengobatan pasien secara tradisional yang mengarah ke Health Tourism. Artinya yang datang berobat ke sini diajak wisata, bersantai dan tenang. Dengan begitu penyakit yang diderita pasien akan lebih cepat disembuhkan,” ucap Mawardi Yahya.
Menurutnya inovasi penerapan layanan medis yang dipadukan dengan pengobatan tradisional merupakan ide yang luar biasa. Masyarakat akan mendapatkan pilihan pengobatan mana yang akan dilakukan. Karena itu dia berharap dengan ditambahnya layanan medis dan kesehatan tradisional RSMH, warga Sumsel tidak perlu harus pergi ke luar negeri.
“RSMH Palembang seluruh peralatannya sudah modern dengan berstandar nasional, kita harapkan kepada masyarakat di Sumsel untuk dapat berobat di rumah sakit ini saja. Jadi tidak perlu lagi ke negara lain seperti Malaysia atau kemana, bahwa rumah sakit ini sudah lengkap termasuk dokter dan nakesnya,” tambah Mawardi.
Mengakhiri arahannya Wagub mengucapkan terima kasih kepada seluruh dokter dan para nakes yang telah bekerja luar biasa didalam memberikan pelayanan pada masyarakat utamanya masa Pandemi Covid-19 saat ini.
“Dampak covid ini luar biasa bukan hanya urusan kesehatan saja tetapi juga berimbas pada sendi kehidupan sosial dan ekonomi. Kami ucapkan terima kasih kepada nakes yang telah sekuat tenaga melayani masyarakat,” tutupnya.
Hal senada juga diungkapkan Ketua DPRD Provinsi Sumsel Hj. RA. Anita Noeringhati yang menilai festival layanan medis dan kesehatan tradisional RSMH ini merupakan terobosan yang luar biasa.
“Langkah awal yang bagus, semoga ini juga diikuti oleh rumah sakit lainnya di Sumsel,” harapnya.
Direktur Utama RSUP Dr. Mohammad Hoesin, Bambang, dr. Bambang Eko Sunaryanto mengatakan dibukanya festival layanan medis dan kesehatan tradisional nusantara terstandar tersebut dilakukan dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional yang jatuh pada tanggal 10 November 2021.
“Dengan dibukanya festival layanan medis dan tradisonal masyarakat bisa tau bagaimana pelayanan yang ada di RSMH Palembang. Apalagi layanan tradisonal ini juga sudah bersertifikat yang diakui oleh Kementerian Kesehatan RI,” jelasnya
Dia menyebut pada festival layanan medis dan tradisonal ini sudah di siapkan 20 stand dari berbagai macam KSM (Kelompok Staf Medis). Stand tersebut diantaranya ada Dokter spesialis gigi dan mulut, mata, dermatologi, anak, penyakit dalam, kardiologi, THT, KSM orthopedi dan traumatologi serta radiologi. Kemudian Dokter spesialis bedah, saraf, anestesiologi dan terapi intensif, rehab medik, donor darah, healing therapy, gizi klinis, kebidanan serta pelayanan kesehatan lainnya.
“Kita juga tersedia pusat informasi pelayanan konsultasi,” tandasnya.
Turut hadir pada kesempatan ini Ketua DPRD Provinsi Sumsel Hj. RA. Anita Noeringhati, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumsel Lesty Nurainy, Direktur Utama RSUP Dr. Mohammad Hoesin, Bambang, dr. Bambang Eko Sunaryanto dan para Direksi dan Dokter RSUP Dr. Mohammad Hoesin.(***)