MENGAWALI aktivitas, Minggu (6/2/202) Gubernur Sumsel H Herman Deru melepas dan riding bersama Komunitas Vespa se Sumsel. Bapak Pembangunan Sumsel ini bersama komunitas vespa berkeliling melalui rute Griya Agung- Jalan Angkatan 45- Kapten A. Rivai- Jendral Sudirman- Merdeka- SMP 1 – Makrayu.
Gubernur mengaku bangga dapat berkumpul bersama komunitas vespa se Sumsel. Menurutnya kecintaan terhadap salah satu jenis sarana transportasi yakni vespa itu luar biasa.
“Saya juga pengguna vespa sejak SMP, jadi kita tau sejarah pajang tentang pengendara vespa ini tidak dapat dilupakan karena punya clasnya tersendiri dulu hinggga sekarang,” ucapnya.
Kedepan orang nomor satu di Sumsel itu ingin komunitas vespa ini menjadi satu perkumpulan yang memiliki tujuan positif serta menjadi kekuatan ekonomi. Bahkan pentingnya lagi dapat menjadi duta pariwisata di Sumsel.
“Karena penggemar vespa ini bukan hanya di Indonesia tapi juga di dunia. Maka jalinlah komunitas antar negara agar mereka tau bahwa Sumsel selain memiliki wisata tapi juga mempunyai komunitas vespa yang sangat solid,” imbuhnya.
Selain itu, menurut Herman Deru komunitas vespa ini juga mempunyai tangungjawab terhadap prilaku di jalanan sebab hampir setiap pengguna vespa pada masanya dulu adalah orang- orang yang selalu memberikan contoh termasuk dilingkungan sekitar.
“Tangungjawab bagaimana kita memelihara nama baik pengendara vespa terutama kita harus tertib berlalu lintas dari mulai kelengkapan kendaraan hingga safety riding. Saya mengapreaisi Scoots’id sebagai langkah yang menjadi wadah dapat merajut dari semua lapisan,” ungkapnya.
Semetara PlKetua Komunitas Vespa Scoot ID Palembang, Wavet Roeslan mengucapkan terima kasih atas dukungan dan support Gubernur Herman Deru kepada komunitas vespa di Sumsel.
Dia menyebutkan kegiatan hari ini memang diinisiasi oleh club scoot.id, kebutulan club scoot.id baru dengan anggota tidak begitu banyak tapi hari ini juga berkumpul para komunitas-komunitas vespa lainnya.
“Jadi kami disini menginisiasi kegiatan ini tapi diikuti berbagai komunitas vespa di Sumsel. Kami berkeinginan agar satu vespa satu juta saudara,” tutupnya.
- Turut hadir, Anggota DPRD Provinsi Sumsel, Muhammad Yaser, Anggota DPRD Kota Palembang, Donny Prabowo, Para Anggota Komunitas Scot Id, para Kepala OPD Sumsel.(***)