GUBERNUR Sumsel H.Herman Deru meminta Gugus Tugas di daerah dengan masif mensosialisasikan penanganan covid-19.
Diakuinya untuk mensosialisasikan kebijakan pemerintah terkait penanganan penyebaran Covid di Sumsel perlu terus dilakukan.
“Misalnya soal PSBB, masyarakat tentu tahu informasinya dari media massa baik cetak, maupun elektronik,” tambahnya.
Oleh karena itu Iapun menghimbau agar semua gugus tugas Covid 19 di Sumsel aktif mensosialisasikan semua hal berkenaan dengan pencegahan Covid secara aktif melalui media massa. Baik itu koran maupun media online.
Terkait Covid, Ia mengatakan saat ini Ia tengah gencar meminta Dinkes untuk mentracking pasien terkonfirmasi positif yang melakukan isolasi mandiri. Hal ini bertujuan mendata angka kesembuhan pasien secara akurat.
“Sekarang inikan yang sembuh dari bulan Maret sekitar 255 orang. Ini mereka yang sudah diswab ulang. Nah bagaimana kasus-kasus yang isolasi mandiri. Soalnya mungkin saja mereka sudah sembuh tapi tidak diswab sehingga tidak tercatat sebagai pasien sembuh,” tegasnya.[***]
Ril