Pemerintahan

Gubernur Himbau Harus Ada Aksi Nyata, Jangan Gara-gara COVID-19 Produktivitas Kendor

Foto : istimewa

GUBERNUR Sumsel Herman Deru menghimbau kepada seluruh masyarakat Sumsel jangan panik dan aktivitas  tak beloh kendor gara-gara terpapar Virus Corona /COVID-19. Selain guna mengantisipasinya ungkap dia, harus ada aksi nyata di lapangan sehingga terbebas.

Deru mencontohkan, seperti pemasangan alat pengukur suhu tubuh itu sangat perlu sebagai antisipasi dan mengetahui sejak dini.

Sekarang masyarakat jangan dibuat bingung dengan adanya viris COVID – 19 ini. Apalagi sebagai pejabat perlu memberikan contoh dalam mengantisipasi virus tersebut,” kata Gubernur usai Rapat Paripurna Pengesahan Tujuh Raperda Pemprov Sumsel di DPRD, Jumat [20/3/2020].

Ia menambahkan sebagai pejabat perlu memberikan contoh dalam mengantisipasi virus tersebut. Yang penting bagaimana virus tersebut tidak masuk Sumsel yang salah satunya memperketat pengawasan antara lain di Bandara dan Pelabuhan.

Yang jelas Sumsel hingga saat ini belum terpapar virus COVID – 19 sehingga perlu bersyukur sekaligus berdoa. Namun walupun demikian kewaspadaan harus diutamakan, sehingga Sumsel tidak terdampak virus tersebut.

Dalam kesempatan itu gubernur berterima kasih atas dukungan anggota DPRD yang telah berupaya membantu dalam mengantisipasi supaya virus tersebut tidak terpapar di Sumsel.

Gubernur Sumsel dalam rapat paripurna tersebut menandatangi pesetujuan tujuh Raperda usulan Pemerintah Provinsi  bersama Wakil Ketua DPRD Sumsel HM Giri Ramanda Kiemas.

Hal senada dikatakan Syaiful Fadli, Anggota DPRD Sumsel, Komisi I  dari Partai PKS perlu pengetatan di daerah-daerah strategis, seperti Bandara dan Pelabuhan, apalagi kedatangan turis atau pekerja dari luar negeri sehingga dpat mengantisipasi penyebaran Covid-19 sedini mungkin.[***]

Penulis : one

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com