Guna mencegah penyebaran wabah covid-19, Kepala Desa Muara Batun melakukan penyemprotan yang difokuskan di tempat-tempat umum dan fasilitas warga desa yakni Mesjid, sekolah, rumah Warga, minggu [5/4/2020].
HAL ini untuk mencegah mewabahnya virus corona di wilayah Desa Muara Batun, yang dipimpin langsung oleh kepala desa disertai tokoh pemuda dan aparat Desa yang berkeliling melakukan kegiatan untuk pencegahan penularan virus covid-19 yang kini mewabah.
Dalam kegiatan tersebut selain dilakukannya penyemprotan mereka membagikan pula masker kebeberapa warganya.
Menurut Kades Muara Batun Herman Harun, kegiatan ini dilakukan agar bisa memutus mata rantai penyebaran virus corona, di khawatirkan virus tersebut masuk ke desa.
“Kami yakin, Insya Allah wilayah desa Muara Batun terbebas dengan virus covid-19, namun penyemprotan tetap dilakukan demi mengantisipasi segala hal kemungkinan, mengimbau masyarakat untuk selalu hidup sehat dan selalu menjaga kebersihan,” ucap Herman.
Kades Desa Muara Batun, OKI Mengajak Bergotong Royong Semprot Lingkungan guna Pencegahan COVID-19, minggu [5/4/2020]
Selain melakukan sosialisasi dan penyemprotan desinfektan, kami juga sudah bentuk Grup FTC-19 Muara Batun yang terdiri dari perangkat desa puskesmas muara batun, BPD, Kamtipmas dan Daramil serta kader posyandu bidan desa.
“Untuk mempercepat pencegahan melalui laporan warga juga melakukan koordinasi dengan semua untuk melakukan pendataan warga yang baru datang dari luar daerah langsung kami datangi kerumah warga yang baru pulang dari wilayah yang terindikasi untuk pengecekan,” jelasnya.
Herman juga ucapan trima kasih kepada bidan kader puskesmas yang cepat tanggap. [***]
Laporan : Indra/OKI