Palembang Terkini

Pesan 10 Unit, Gubernur Kagumi Alat Potong Hewan Kurban Warga Kalidoni

KAGUM dengan Alat Potong Hewan Kurban Inovasi Warga Kalidoni, HD Borong 10 Unit untuk Disebar ke Daerah
Tunaikan Sholat Idul Adha, HD: Tetap Jaga Solidaritas dan Pupuk Rasa Berkurban Untuk Berbagi
HD Sebar 100 Ekor Sapi Untuk Masyarakat Sumsel

Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru kagum akan alat potong hewan kurban saat melihat pemotongan Idul Adha lalu.

Kagum dengan Alat Potong Hewan Kurban Inovasi Warga Kalidoni, sehubungan dirinya memborong 10 Unit untuk Disebar ke Daerah, kata gubernur di Palembang belum lama ini.

Saat meninjau proses pemotongan hewan kurban di Masjid Al Falah Talang Gading Kecamatan Kalidoni, gubernur melihat alat potong hewan kurban lain dari biasanya. Alat potong hewan kurban yang terdiri dari rangkaian material besi tersebut dinilai HD sebagai inovasi yang patut diapresiasi karena fungsinya dapat memudahkan dalam proses pemotongan hewan kurban.

“Alat potong sapi ini saya beri nama Al-Ikhlas, sesuai dengan niat kita berkurban adalah ikhlas,” tegasnya.

Sebagai bentuk kekaguman atas inovasi yang telah dibuat jamaah masjid Al Ikhlas tersebut HD yang dikenal sebagai pemimpin yang inovatif, memesan 10 unit alat yang sama yang nantinya alat potong hewan tersebut akan disebar disejumlah lokasi di Sumsel.

“Saya pesan sepuluh ya. Nanti saya sebar ke daerah di Sumsel agar mempermudah proses pemotongan sapi. Ini inovasi yang bagus,” ungkap dia.

Dia menilai dengan menggunakan alat potong Al-Ikhlas tersebut, proses pemotongan hewan kurban sangat efesien. Karena gampang dioperasikan sehingga tidak menyakiti hewan yang akan dipotong.

“Dengan memakai alat ini, petugas juga terhindar dari terjangan ataupun sepakan dari hewan yang akan dipotong. Ini sangat bermanfaat sekali,” terangnya.

Gubernur juga berharap, alat potong Al-Ikhlas tersebut bisa menjadi contoh bagi masyarakat Sumsel lainnya, termasuk bagi masyarakat yang tinggal di desa-desa.(***)

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com