WALI Kota Palembang Harnojoyo memberikan Piagam Penghargaan Pengawasan Kearsipan Internal pada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Tahun 2020 di Rumah Dinas Walikota Palembang, Kamis, [29/4/2021].
“Ada sepuluh OPD yang hari ini kita beri penghargaan terkait Pengawasan Kearsipan Internal, penghargaan tersebut kita berikan agar menjadi motivasi dan juga contoh bagi OPD lainnya dalam bidang kearsipan,” ujar Harnojoyo.
Kesepuluh OPD yang menerima penghargaan dari Wali Kota Palembang tersebut mendapatkan predikat “B” atau baik dalam bidang kearsipan.
Harnojoyo menambahkan, beberapa kategori yang menjadi indikator atau variabel penilaian pengelolaan kearsipan di antaranya meliputi SDM arsiparis, sarana prasana serta regulasi, selain itu profesionalitas sumber daya manusia di tiap OPD, hingga inovasi pengelolaan arsip.
Dalam kesempatan yang sama Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kota Palembang, Gunawan mengatakan dati total seluruh OPD yang ada di Kota Palembang, masih ada yang mendapatkan predikat “C” atau kurang dalam pengelolaan kearsipan, hal itu disebabkan koordinasi antar SDM di lingkup OPD yang kurang baik.
Adapun kesepuluh OPD yang mendapatkan penghargaan dari Wali Kota Palembang terkait Pengawasan Kearsipan Internal ialah:
- Dinas kearsipan dan Perpustakaan Kota Palembang
- Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Palembang
- Dinas Tenaga Kerja Kota Palembang
- Dinas Pekerjaan umum dan Penataan Ruang Kota Palembang
- Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Palembang
- Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Palembang
- Bagian Tata Pemerintahan Sekretariat Daerah Kota Palembang
- Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota Palembang
- Dinas Perhubungan Kota Palembang
- Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kota Palembang.[***]