Otomotif

Melumber di Off Road Adventure Off Road 2020

Foto : Istimewa

RATUSAN peserta Meluber (Melumpur Bersama) Off Road Adventure Off Road 2020 gelaran Jeep Plembang Nian Sriwijaya (JPNS) dengan tetap menggunakan protokol kesehatan, di Lanud Sri Mulyono Herlambang, Palembang, Sabtu, kemarin.

Selain menjadi ajang mempererat silaturahmi para anggota JPNS, event, seperti ini juga ditargetkan dapat mengembalikan kejayaan Sumsel yang pernah melahirkan offroader berprestasi di Indonesia.

Event tersebut untuk memastikan tidak terjadi lost generasi pada olahraga automotif. Pasalnya selama ini off road terkenal sebagai olahraga mahal dan eksklusif.  Saat ini, JPNS yang mampu mengkoordinir sekitar 25 komunitas automotif di Sumsel dan Palembang.

Meski baru berusia 3 tahun namun sudah bisa mengumpulkan seluruh penggemar baik dalam provinsi bahkan luar provinsi untuk bersama-sama menggelar event besar tersebut.

JPNS harus membina off roader muda itu dengan mengedukasi mereka cinta automotif namun tetap tertib berlalu lintas.

“Tetaplah berolahraga, bersilaturahmi dan mengukir prestasi. Sumsel ini pernah melahirkan offroader berprestasi pada tahun 1990-an, juara nasional. Nah sekarang tugas kita semua bagaimana prestasi ini bisa kita rebut dan kita ulang kembali,” ujar Gubernur Sumsel Herman Deru, kemarin.[***]

 

 

An

 

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com