SUMSELTERKINI.CO.ID, BANDUNG – Bima Sakti, atlet angkat bersi asal Kabupaten Musi Banyuasin, binaan Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar Daerah (PPLPD) Muba berhasil mempersembahkan tiga medali emas untuk Muba.
Atlet yang berasal dari Sekolah Olahraga (SKO) se-Indonesia itu menyumbang emas dari kategori putra 56 Kilogram. Cabang Olahraga Angkat Besi yang digelar 14-18 November di Gedung Olahraga (Gor) Tri Lomba Juang Bandung.
“Alhamdulillah kita bawa tiga medali emas yang dipersembahkan untuk masyarakat Muba,” ungkap Pelatih PPLPD Muba Cabor Angkat Besi, Sutrisno.
Selain itu, Bima Sakti juga menjadi Lifter Terbaik Putra dengan peraihan nilai 345.75 dengan beban angkat 225 kilogram. “Bima Sakti juga mendapat ranking 4 putra terbaik Kejurnas Angkat Besi,” bebernya.
Tidak hanya itu, medali perak dan perunggu juga diraih oleh atlet PPLPD Muba yakni diantaranya Agus Sasi 2 medali perak dan 1 medali perunggu kategori putra, Wahid Effendi 1 medali perak kategori putra, dan Cici Ng Way 2 medali perak kategori putri ujar Sutrisno.
Selain itu Kadispora Muba A.Suandi mengungkapkan “Secara keseluruhan atlet PPLPD Muba duduk di peringkat 4 pada Kejurnas Cabor Angkat Besi ini,” dan pada tanggal 23 November mendatang atlet angkat besi PPLPD Muba akan melanjutkan perjuangan pada ajang Kejurnas Senior-Junior yang akan digelar di Bandung. “Target kita kali ini juara umum, dan kembali meraih medali emas sebanyaknya,” ucapnya.
Sementara, Bupati Muba Dodi Reza Alex Noerdin mengapresiasi capaian prestasi atlet PPLPD Muba yang berhasil membawa medali emas, perak, dan perunggu. “Ini menunjukkan atlet Muba semakin gemilang di kancah nasional, dan ke depan harus terus dipertahankan dan ditingkatkan,”
Dodi reza, Selaku Penggerak dan Pembina Olahraga Terbaik se-Indonesia ini menambahkan, bahwa bibit-bibit atlet berprestasi akan terus tampak di Muba dan menjadi kebanggaan kita bersama untuk itu saya mengharapkan kiranya kita sebagai Warga Musi Banyuasin, mari terus kita arahkan anak anak kita, menggapai mimpi mereka baik dibidang olahraga, atau bidang lainnya , selain kegiatan olahraga tentunya banyak kegiatan dibidang lainnya yang akan bertumbuh dan berkembang di Musibanyuasin, dan bagi orangtua yang anaknya memiliki potensi dan kelebihan untuk meraih prestasi, mari kita secara bersinergi untuk mengarahkannya, sehingga Sumber daya Manusia Generasi Milenial Musi Banyuasin akan menjadi Tauladan dan patut dicontoh oleh anak anak daerah lain di Negeri ini.
Kita Bangga, Masyarakat Muba Bangga, Orang Tua kalian bangga, dan dalam kesempatan ini saya berpesan bagi semua para atlit atlit Muba yang telah berhasil menorehkan prestasi baik tingkat regional dan tingkat Nasional teruslah berlatih jangan cepat puas, torehkan prestasimu dan terus harumkan nama baik daerahmu, kita buktikan bersama bahwa, dengan keseriusan kalian berlatih menggapai cita cita dan mimpimu yakinlah semua kerja kerasmu itu tidak akan pernah sia sia dan tentunya akan sangat berguna baik untuk diri sendiri, keluarga dan bagi daerahmu, selain itu akan menjadi motivasi bagi anak anak Musi Banyuasin lainnya untuk terus berpacu menorehkan prestasi dibidang bidang yang saat ini mereka geluti.
“Pemkab Muba akan all out memberikan support, sesuai dengan cita-cita dan harapan kita bersama, bahwasannya Kabupaten Muba akan menjadi tempat pencetak atlet atlet Muda berprestasi dan Daerah kita Muba akan kita buat menjadi pusat wisata olahraga yang nantinya menjadi kebanggaan masyarakat Indonesia, Sumsel, terkhusus bagi Bumi ‘Serasan Sekate’ yang kita banggakan ini,” pungkasnya.[**]
Penulis : Ari W