Hasil Survei Serologi ke-3 menunjukkan antibodi masyarakat Indonesia meningkat hingga 4x lipat, yakni dari kadar antibodi 444 unit per mililiter menjadi 2.097 unit per mililiter.
Survei ini dilakukan Badan Kebijakan Pembangunan Kesehatan (BKPK) Kemenkes dan Tim Pandemi Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) UI di 100 Kabupaten/Kota terpilih yang tersebar di 34 provinsi.
Metode survei mencakup kuesioner, pengambilan darah, pemeriksaan antibodi SARS-CoV-2 dan kadarnya dan mengunjungi kembali sampel dari survei serologi sebelumnya pada 2021.
Peningkatan kadar antibodi ini disebabkan oleh vaksinasi dan terinfeksi COVID-19.
Meski kadar antibodi masyarakat tinggi, kita tetap perlu waspada dengan penularan COVID-19. Mari terapkan protokol kesehatan dengan disiplin dan segera lengkapi vaksinasi COVID-19.
Berbagai informasi mengenai COVID-19 tersedia di https://covid19.go.id
#TetapPakaiMasker #VaksinHarusLengkap #CuciTanganPakaiSabun