Ternyata pandemi COVID-19 bawa dampak buruk untuk kesehatan kita!
Pasalnya, ada 5 masalah gigi dan mulut yang sering dialami di masa ini, dari mulut kering, bau mulut, gusi dan gigi yang rentan berdarah, mudah nyeri, bahkan hingga gigi berlubang.
Yuk, jangan lupa jaga kesehatan mulut serta kebersihan gigi kita. Gosok gigi minimal 2x sehari dan jangan takut untuk rutin periksa kesehatan gigi!
Tentunya tetap menerapkan protokol kesehatan 3M: Memakai masker, Menjaga jarak dan hindari kerumunan, juga rutin Mencuci tangan pakai sabun di air mengalir.
Untuk informasi terkait COVID-19 kunjungi situs resmi Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional https://covid19.go.id
#KPCPEN #SayangiIndonesia #JanganAbai | Lindungi Diri Lindungi Negeri
covid19.go.id