WARGA Sumsel diajak untuk ikut serta terlibat dan berpartisipasi aktif dalam kegiatan bersih-bersih Gunung Dempo.
Hal itu dikatakan Wakil Ketua Panitia kegiatan bersih – bersih Gunung Dempo, Robet H. Lembong dari Kerabat Pecinta Alam, di Ruang Tamu Gubernur, Selasa (18/2/2020).
Ia mengungkapkan Kerabat Pecinta Alam yang berkantor pusat di Jakarta selalu bekerjasama dengan Dewan Harian Daerah (DHD)’45 dalam melaksanakan aktivitasnya.
“Keinginan untuk melakukan bersih-bersih gunung Dempo telah ada sejak beberapa waktu lalu. Adapun tema yang kita angkat pada kegiatan bersih-bersih gunung Dempo mendatang adalah Go Green Zero Waste,”
Gubernur Sumsel Herman Deru mendukung kegiatan bersih-bersih gunung Dempo ini. Terlebih beberapa waktu lalu, ada ancaman binatang buas yang terjadi di sana.
Melalui kegiatan ini bisa membantu tingkat kunjungan wisata ke kota Pagaralam. Sebagai bentuk kepedulian kita untuk menjaga kelestarian alam.
“Penyelesaian ancaman binatang buas memakan waktu berbulan-bulan sehingga berimbas pada turunnya jumlah kunjungan wisatawan ke kota Pagaralam, bahkan menimbulkan efek psikologis bagi masyarakat,”paparnya.[***]
Penulis : one