Banyuasin Terkini

Lantik 15 PAC, Askolani : 2024, Kemenangan PDIP ‘Harga Mati’

Ist

DEWAN  Pimpinan  Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan [ PDIP] Kabupaten Banyuasin menargetkan pada 2024 kemenangan PDIP merupakan ‘Harga Mati’.

Targetkan tersebut disampaikannya saat memimpim Musyawarah Anak Cabang (MUSANCAB) Se- Kabupaten Banyuasin tahun 2021 dengan Tema” Solid Bergerak Untuk Indonesia Raya”, minggu [2/5/2021].

Ketua DPC PDIP Banyuasin yang juga Bupati Banyuasin itu  mengucapkan selamat kepada Ketua dan Pengurus PAC  terpilih hari ini, meskipun PDI P Banyuasin masih kalah dari Golkar, sekitar 2.000 Suara, namun pada 2024 semuanya harus sepakat untuk menang, baik itu Pemilihan Presiden, DPR-RI, DPR Provinsi, Kabupaten. Bahkan Bupati Banyuasin bisa periode ke dua.

“Alhamdulillah dari 15 PAC hari ini sepakat untuk memenangkan pileg dan pilkada tiga tahun yang akan datang. Saya kagum dan bangga sebagai Ketua, PDIP memang beda dengan yang lain, karena kita diberi kelebihan, yakni  semangat, solid dan berjuang tanpa pamri,” sebutnya.

Meskipun lanjut dia,  dihina dan di caci. “ Kita tetap kuat, semangat kita tidak pernah luntur, melalui rakyat PDIP dua kali memenangkan pertarungan Presiden. Ini bukti nyata kerja keras kita selama ini, diberikan kejayaan di Republik Indonesia dan termasuk di Banyuasin,” tambahnya.

Dia menegaskan 2024 PDIP harus kemenangan harga mati. Masyarakat menurutnya tahu mana yang baik dan buruk.  Program kerja sudah terwujud,  seperti tahun ini akan di mulai lagi pembangunan di Kecamatan Selat Penuguan, Pulau Rimau, dan Tungkal Ilir, bahkan dari inovasi jam kunci tersebut, imbasnya sangat positif, Banyuasin  mendapat bantuan Rp10 miliar, itu merupakan instensif dan akan mewakili Indonesia di Kanca Internasional.

“Kegagalan saya sebagai Bupati merupakan kegagalan PDIP, keberhasilan saya sebagai Bupati merupakan keberhasilan kader PDIP,”pesannya.

Oleh sebab itu, sebut Askolani jangan biarkan dia berjuang sendiri, begitu pula dengan keberhasilan dan kesuksesan Presiden harus  kader kawal, mulai dari Provinsi hingga Kabupaten, bahkan sampai kepelosok-plosok desa, ” pinta Askolani.

Dia menyebutkan Pelantikan Pengurus Anak Cabang partai PDIP tahun 2021 ini akan dibagi tiga zona, untuk zona pertama terdiri dari delapan PAC bertempat di Gedung Sedulang Setudung Kecamatan Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin, zona kedua terdiri tujuh  PAC yang terletak di Kediaman Pribadi Bupati Banyuasin Jalan Teh Botol Sosro, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Talang Kelapa dan zona tiga Enam  PAC terletak di Kecamatan Air Saleh Kabupaten Banyuasin.

Dalam pelantikan tersebut, dihadiri juga Ketua TP-PKK Banyuasin dr. Sri Fitri Yanti Askolani, Ketua Umum PDIP Provinsi Sumatera Selatan H. Giri Ramdhan Kemas yang di Wakili  Susanto Adjis.

Selain itu, hadir juga Sekretaris DPC PDIP Banyuasin Sukardi SP, Anggota DPRD Banyuasin dari Partai PDIP Arisa Lahari. SH, Jupriadi. S.I.P  dan Jupriyanto serta Arfani.[***]

amd

 

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com