MUBA Terkini

Sukses, Cabor Senam Raih 8 Medali, Biliar Sumbang 1 Medali Emas 

ril/ist

CABANG olahraga (Cabor) Senam berhasil menambah koleksi medali emas kontingen Muba, Kamis (25/11/2021). Sementara, dari Cabor Biliar pada Rabu 24 November 2021. Kategori 15 ball Single Putra mendapatkan 1 medali emas yang diraih oleh atlet atas nama Felix Dama. Kemudian, kategori 9 ball single putra meraih 1 medali perunggu yang diperjuangkan oleh atlet Muba atas nama Vincent.

Menurut Alpian SH sebagai ketua Cabor Senam, 1 medali emas beregu rytmik di raih oleh Cahyani Wulandari, Yeni Angraini, Dian Viola, Anisa Humaira. 1 medali Emas juga diraih oleh Cahyani Wulandari pada alat Simpai. 1 Medali Emas Alat Gada diambil oleh Yeni Angraini.

Kemudian, 1 Medali Perak kembali diraih oleh Cahyani Wulandari pada allround/serba bisa. Lagi, Cahyani Wulandari mengambil 1 Medali Perak alat Pita. Yeni Angraini 1 medali perak alat bola. 1 medali perak diraih oleh Vijjai pada artistik putra alat meja lompat. “1 medali perunggu didapatkan oleh Tri Maryanto pada artistik putra alat palang sejajar. Adapun total keseluruhan perolehan medali senam yaitu 8 medali, 3 medali emas, 4 medali perak dan 1 medali perunggu,”ulasnya.

Plt Bupati Musi Banyuasin Beni Hernedi SIP, memberikan apresiasi kepada Cabor Senam atas torehan medali yang sudah di dapatkan hari ini. “Ayo semangat untuk Kontingen Muba terus lakukan kerjasama dan kerja keras yang baik agar bisa memperoleh banyak medali. Tetap jaga stamina dan kesehatan kalian,”ungkapnya.[***]

 

Comments

Terpopuler

To Top
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com