SUMSELTERKINI.CO.ID, JAKARTA – Prof. Dr. KH. Ma’ruf Amin dapat kejutan. Cawapres pasangan petahana Ir. Joko Widodo tersebut kedatangan tamu istimewa. Forum Santri Indonesia (FSI) bersilaturrahim ke kediaman Prof. Dr. H. Ma’ruf Amin di Jalan Situbondo 12, Menteng, Jakarta Pusat. Didampingi Dewan Pembina Forum Santri Indonesia, Prof. Dr. Rokhmin Dahuri, dan Dewan Pakar FSI, KH. Mudjib Khudori, Lc, MA, rombongan sebanyak 30 orang dipimpin Ketua Umum FSI, Iwan Ari Kurnia, datang untuk”berbaiat” menyatakan dukungan total kepada Capres dan Cawapres nomor urut 01.
Rokhmin Dahuri mengutarakan bahwa pemberian dukungan ini atas beberapa pertimbangan. “Ada tiga hal penting yang membuat kami menyatakan dukungan total kepada pasangan nomor 01.
Pertama, Kinerja Jokowi selama menjadi Presiden menunjukkan progres menjanjikan. Kedua, pasangan yang diusung adalah ulama yang dibesarkan dari kalangan santri.
Ketiga, sinergi umara-ulama akan membuat Indonesia lebih maju karena saling melengkapi,” kata Rokhmin. “Kita datang ke sini selain mendukung secara moral, juga akan total mendukung secara spiritual: doa. Ini salah satu senjata khusus santri,” KH. Mudjib Khudori menambahkan.
Ketua FSI, Ari Kurniawan, menyatakan semua anggota FSI seluruh Indonesia sudah membulatkan tekad mendukung Prof. Dr. KH. Ma’ruf Amin. “Santri akan ikut mensosialisasikan program kerja pasangan nomor 01 yang fokus pada membangun Indonesia dengan cara yang ma’ruf, dan menjadikan kepemimpinan di Indonesia yang amin (bisa dipercaya). Jadi, Indonesia yang Ma’ruf Amin,” Iwan menegaskan Prof. Dr. KH. Ma’ruf Amin mengucapkan terima kasih atas dukungan tulus yang diberikan Forum Santri Indonesia. Menurut Abah Kiai Ma’ruf, santri ke depan punya peran penting dalam membangun bangsa.
“Kita akan menghadapi era 4.0 yang penuh tantangan. Santri adalah penopang utama generasi milenial dalam membangun negeri. Santri punya keseimbangan antara intelektual dan spiritual. Nilai-nilai khusus yang merupakan kelebiham. Saya juga mengajak para santri untuk mengedepankan akhlaqul karimah dalam berkampanye. Jangan menyebar fitnah. Sebarkan kebaikan di seluruh penjuru negeri untuk menunjukkan Islam Rahmatan Lil Aalamin,” ujar K.H. Maruf Amin dalam keterangan pers, Sabtu [8/12/2018].
“Saya juga mengajak para santri untuk sama-sama mengampanyekan perang terhadap hoax. Kita ciptakan kedepan Santri Gus Iwan (Satri Bagus Mengaji dan Usahawan).”
Sementara itu pengelola Rumah Jamaah (Relawan Amanah Jokowi Ma’ruf Amin Berkah), KH. Irfan Zidny, yang sehari-hari aktif menggalang dukungan kepada semua lapisan masyarakat juga menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan FSI. “Setelah para ulama se Jakarta, kini giliran para santri yang datang silaturrahim dan memberikan dukungan kepada Abah. Ini bukti bahwa Prof. Dr. KH. Ma’ruf Amin adalah cawapres yang punya nilai tinggi fi mata masyarakat. Selain ulama, pakar ekonomi, dan intelektual, Abah adalah cawapres yang punya visi cukup luas. Membangun bangsa dengan landasan agama yang kuat akan membuat Indonesia maju,” KH. Irfan Zidny menegaskan. [**]
Penulis : One